FAKTAKALTENG.COM – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan mengharapkan dan meminta kepada Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan agar serius dalam merencanakan program.
Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengungkapkan, khususnya dalam menghadapi pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belaja Daerah (APBD) tahun anggaran 2023.
“Saya berharap dinas-dinas harus serius dengan menyusun program-program kerja yang akan dilaksanakan, saat nanti dilakukan pembahasan bersama anggota DPRD disetiap komisi dengan masing-masing mitra kerja,” katanya.
Selain itu, ia meminta kepada kepala SOPD untuk berperan aktif dalam perencanaan program kerja serta melakukan koordinasi yang baik bersama staf-staf teknisnya. Hal ini agar perencanaan program kerja tahun 2023 untuk masyarakat benar-benar matang. “Perencanaan program kerja untuk masyarakat tentunya harus benar-benar matang dan jangan asal-asalan,” pungkasnya. (Isk/**)




















































































