FAKTAKALTENG.COM – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng) dalam menyambut bulan suci Ramadan 1943 H melonggarkan aturan selama masa pandemi.
Dalam hal ini, Wakil Gubernur Kalteng Edy Pratowo mengatakan, meski pemerintah mempermudah aturan dan mulai mengaktifkan aktivitas perekonomian yang sempat vakum dimasa tingginya kasus Covid-19, masyarakat diminta jangan lengah dengan kewajiban.
“Saya minta masyarakat yang utama harus sadar vaksin, jangan ogah-ogahan. Kalteng sendiri capaian vaksinnya sudah tinggi tapi kita mengharapkan hasil yang lebih maksimal diangka 100 persen,” katanya, Kamis (31/3).
Ia mengimbau pemerintah kabupaten/kota tetap menggalakan imbauan vaksin bagi masyarakat yang masih belum divaksin, guna tetap menjaga angka kasus covid yang kian melandai.
“Vaksin satu di Kalteng sudah capai angka 90 persenz vaksin dua masih kita kejar minimal sampai 70 persen. Oleh sebab itu, saya minta pemkab dan pemkot bersinergi genjot giat vaksin untuk masyarakat kita,” harapnya. (Dy)




















































































