FAKTAKALTENG.COM – Pemerintah Kota (Pemko) melalui dinas terkait mulai gencarkan vaksinasi anak usia 6-12 tahun, hal ini mendapat perhatian khusus dari orang tua siswa.
Seperti yang di ketahui, pemerintah mulai laksanakan vaksinasi bagi anak yang di mulai pada Selasa (21/12) kemarin, hal ini di sambut baik oleh orang tua siswa yang anaknya mendapatkan dosis vaksin.
“Bersyukur di sekolah anak saya SD Muhammadiyah Pahandut sudah melaksanakan vaksinasi bagi anak, ada 400 dosis kemarin jadi alhamdulillah anak saya kebagian tanpa harus khawatir mengantri bareng-bareng orang dewasa,” ujar Dayat, salah satu orang tua siswa SD Muhammadiyah Pahandut.
Ia merasa tindakan pemerintah dalam memberikan fasilitas vaksin anak ini sangat membantu pihaknya sebagai orang tua dalam pencegahan Pandemi Covid-19 bagi anak-anak dengan resiko besar tertular virus.
“Anak-anak kan kadang masih lengah kalo harus berkontak fisik dengan anak-anak lainnya di sekolah, kalo sudah di vaksin begini kami sebagai orang tua sedikit lega lah anak punya perlindungan, gak ragu lagi kalo harus belajar tatap muka” (Dy)



















































































