KUALAPEMBUANG, FAKTAKALTENG.CKM — Bupati Seruyan, Ahmad Selanorwanda, secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Seruyan Tahun 2025–2029. Dalam sambutannya, Bupati menegaskan bahwa Musrenbang ini merupakan tahapan strategis dalam menyempurnakan arah pembangunan lima tahun ke depan.
“RPJMD 2025–2029 merupakan tahap pertama dari pelaksanaan RPJPD Kabupaten Seruyan Tahun 2025–2045. Musrenbang ini bertujuan untuk penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap tujuan, sasaran, strategi, arah kebijakan, dan program pembangunan daerah,” ujarnya di Kuala Pembuang, Kamis (12/6).
Visi pembangunan Kabupaten Seruyan lima tahun ke depan adalah “Terwujudnya Transformasi Pembangunan Kabupaten Seruyan yang Berkelanjutan, Sejahtera, Adil, Maju, dan Amanah untuk Semua.” Visi ini diturunkan dalam lima misi utama yang mencakup pembangunan SDM unggul, kehidupan masyarakat yang inklusif dan agamis, hingga peningkatan ekonomi daerah berbasis potensi lokal.
Dalam forum ini, ia juga meminta seluruh pemangku kepentingan agar aktif memberikan masukan demi penyempurnaan RPJMD, serta mendorong sinergi antarperangkat daerah agar program yang disusun bisa diimplementasikan secara efektif.
Berbagai isu prioritas juga disoroti, termasuk wajib belajar 12 tahun, pemberdayaan UMKM, pembangunan infrastruktur dasar, serta dukungan terhadap program strategis nasional dan provinsi seperti Betang Cerdas dan Ketahanan Pangan.
Musrenbang ini diharapkan menghasilkan dokumen perencanaan yang berkualitas dan akan ditetapkan menjadi Peraturan Daerah pada minggu keempat Agustus 2025, setelah melalui pembahasan bersama DPRD Kabupaten Seruyan.
(isn/faktakalteng.com)




















































































