KUALAPEMBUANG, FAKTAKALTENG.COM – Masjid Nurul Jannah yang terletak di wilayah Sungai Mitak, Kecamatan Seruyan Hilir mengalami ancaman longsor akibat pergeseran tanah di sekitarnya. Kondisi ini membuat warga resah karena masjid merupakan salah satu pusat kegiatan ibadah dan keagamaan di wilayah setempat.
Tiyo (18), warga setempat menduga pergeseran tanah ini mungkin disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya kemungkinan terlalu dekatnya selang viva dari PDAM. Namun, mereka menekankan perlunya penelitian lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti dari kondisi ini.
Warga sekitar mengkhawatirkan akses menuju masjid yang mulai terganggu akibat tanah yang amblas. Beberapa bagian di sekitar masjid mulai mengalami penurunan permukaan, yang berpotensi memperburuk kondisi bangunan jika tidak segera ditangani.
Warga berharap ada upaya penanganan dari pihak terkait untuk mencegah dampak yang lebih parah. “Kami ingin solusi secepatnya, baik dari pemerintah maupun pihak yang berwenang, agar masjid tetap aman untuk digunakan,” ujarnya.
Masjid Nurul Jannah memiliki peran penting dalam kehidupan masyarakat Sungai Mitak. Oleh karena itu, warga berharap ada langkah konkret dalam waktu dekat untuk menjaga kelangsungan fungsi masjid serta keselamatan lingkungan sekitarnya.
(isn/faktakalteng.com)




















































































