KUALA PEMBUANG, FAKTAKALTENG.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Seruyan Djainuddin Noor, menghadiri pembukaan Konferensi Cabang Luar Biasa (Konfercablub) Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Seruyan Tahun 2025. Kegiatan tersebut digelar di Gedung Serba Guna Kuala Pembuang.
Dalam sambutannya, ia menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan konferensi tersebut. Ia menyebut Konfercablub sebagai ajang penting untuk memperkuat soliditas organisasi sekaligus meningkatkan kontribusi GP Ansor dalam pembangunan di daerah.
“Konferensi ini bukan sekadar memilih kepemimpinan baru, tetapi juga ruang refleksi untuk mengevaluasi program kerja serta merumuskan langkah-langkah strategis ke depan,” ujarnya di Kuala Pembuang, Senin (28/4).
Dalam kesempatan itu, dirinya juga menyoroti peran historis GP Ansor dalam menjaga nilai-nilai keislaman, nasionalisme, dan kebangsaan. Di tingkat daerah, kiprah GP Ansor dianggap telah nyata melalui berbagai kegiatan sosial, mulai dari aksi kemanusiaan, pendidikan, dakwah, hingga menjaga stabilitas sosial di tengah masyarakat Seruyan.
Dirinya berharap Konfercablub melahirkan pemimpin-pemimpin muda yang kuat dan visioner, mampu mengantisipasi perubahan zaman dan membangun kolaborasi lebih luas. “Pemerintah Kabupaten Seruyan selalu membuka ruang sinergi dengan seluruh elemen masyarakat, termasuk organisasi kepemudaan seperti GP Ansor,” tambahnya.
Ia juga mengapresiasi peran organisasi yang konsisten menjaga moderasi beragama, memperkuat toleransi antarumat beragama, serta berkontribusi dalam mencegah berkembangnya paham radikalisme yang mengancam persatuan bangsa.
“Mari kita jadikan konferensi ini sebagai momentum memperkuat komitmen dalam berorganisasi dan menyatukan langkah demi kemajuan Kabupaten Seruyan yang kita cintai,” pungkasnya.
(isn/faktakalteng.com)




















































































