FAKTAKALTENG.COM – Komandan Brigade serta pengurus Barisan Pertahanan Masyarakat Adat Dayak (Batamad) Kabupaten Seruyan periode tahun 2022-2027 resmi dilantik oleh Batamad Provinsi Kalimantan Tengah bertempat di Lapangan Tennis Indoor Kuala Pembuang, Selasa (29/3).
Pelantikan dan pengukuhan tersebut dilakukan langsung oleh Panglima Batamad Provinsi Kalteng, Yuandrias yang turut dihadiri Bupati Seruyan, Yulhaidir sekaligus sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Seruyan.
“Saya minta Komandan Brigade dan pengurus Batamad Kabupaten Seruyan yang sudah dilantik ini bisa bekerja dengan benar, lakukan dengan baik dan harus menjalankan tugas dengan tanggung jawab,” katanya.
Yuandrias menyampaikan bahwa, Batamad merupakan organisasi lembaga adat yang merupakan wadah masyarakat Dayak untuk melakukan eksistensinya sebagai tuan Kalimantan Tengah.
“Saya berharap lembaga ini bejalan dengan sebagai mana mestinya menjaga dan menjalan tugas-tugas adat sesuai dengan peraturan,” tandasnya. (Isk)




















































































