FAKTAKALTENG.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Timur atau DPRD Kotim meminta pemerintah meningkatkan sinergi untuk mendukung program pembangunan, agar daerah ini lebih maju lagi.
“Kami mengapresiasi capaian selama setahun terakhir ini. Meski masih dilanda pandemi Covid-19, namun perekonomian Kotim mulai tumbuh. Kami di DPRD tentu selalu siap mendukung dan meningkatkan sinergi agar daerah kita ini lebih maju lagi,” kata Rinie.
Menurut Rinie, pasangan Bupati Halikinnor dan Wakil Bupati Irawati yang menjabat hampir satu tahun, dihadapkan pada tantangan berat yakni pandemi Covid-19 yang melanda sejak Maret 2020 lalu.
Dirinya mengaku bersyukur karena Kotawaringin Timur mampu bertahan dengan baik di tengah situasi yang kurang baik ini. Kondisi ini diharapkan terus membaik sehingga perekonomian masyarakat benar-benar pulih.
“Melalui fungsi kami DPRD dalam hal penganggaran, pengawasan dan legislasi, kami berupaya semaksimalnya mungkin mendukung program-program yang telah dibuat. Tujuannya tentu untuk kepentingan masyarakat,” tegasnya
Rinie yakin langkah yang akan dilaksanakan akan mampu membawa Kotim lebih maju lagi. Namun hal ini perlu didukung semua pihak agar pembangunan bisa berhasil sesuai harapan. DPRD selalu terbuka dan akan mendukung semua hal positif, bergandengan tangan demi kepentingan bersama.(Red)




















































































