FAKTAKALTENG.COM – Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Sigit K Yunianto mengimbau pemerintah setempat melalui instansi terkait untuk jangan lengah mengantisipasi kenaikan Covid-19 di akhir tahun.
“Saya mengingatkan dan berharap barisan depan dari instansi terkait untuk tidak lengah menjalankan pencegahan terjadinya kenaikan kasus Covid-19 menjelang tahun baru,” katanya baru-baru ini.
Hal ini wajib untuk dilakukan pemerintah daerah mengingat munculnya virus Covid-19 varian Omicron XBB yang mulai muncul di berbagai negara dan sudah mulai menyebar di beberapa daerah di Indonesia.
Kasus pertamanya di Indonesia terdeteksi pada seorang perempuan yang baru kembali dari Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gejala yang disebabkan oleh XBB di antaranya mulai dari batuk, pilek dan demam.
Selain itu, dia berharap kepada masyarakat agar segara melakukan vaksinasi hingga dosis ketiga dan tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Kemudian
Untuk diketahui, berdasarkan data Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Palangka Raya, tercatat sebanyak 23 orang terkonfirmasi Covid-19 dalam sepakan ini. Sementara jumlah kasus Covid-19 tercatat sebanyak 18.874 sejak awal kemunculannya. (Dy/A29)




















































































