Muara Teweh – DPRD Kabupaten Barito Utara bersama Pemerintah Daerah menggelar rapat persiapan penyusunan APBD Tahun Anggaran 2026 di Ruang Rapat DPRD, Selasa (11/11/2025). Rapat ini menjadi langkah awal dalam menyusun arah kebijakan pembangunan dan belanja daerah tahun 2026.
Ketua DPRD Barito Utara, Hj. Mery Rukaini, yang memimpin rapat, menegaskan bahwa penyusunan APBD harus mengutamakan kepentingan masyarakat.
“APBD bukan sekadar angka, tetapi memastikan setiap rupiah benar-benar memberi manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.
Ia menekankan pentingnya sinergi antara legislatif dan eksekutif agar APBD 2026 tersusun secara realistis, transparan, dan berdampak langsung pada kesejahteraan warga.
Sekda Barito Utara, Drs. Muhlis, yang hadir mewakili Bupati H. Shalahuddin, menyampaikan bahwa anggaran harus disusun dengan memperhatikan kesinambungan pembangunan, sekaligus mendukung program prioritas yang menyentuh kebutuhan masyarakat.
Rapat kemudian berlanjut dengan pembahasan struktur Rancangan APBD 2026, mulai dari arah kebijakan fiskal hingga prioritas belanja daerah. Suasana rapat berjalan kondusif dan penuh kerja sama, menegaskan komitmen bersama untuk mewujudkan tata kelola keuangan daerah yang transparan, akuntabel, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat Barito Utara.(Red/Adm)




















































































