MUARA TEWEH – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, memimpin apel pagi bersama jajaran Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (SosPMD) serta Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) di halaman kantor setempat, Senin (24/11/2025). Apel diikuti Wakil Bupati Felix Sonadie Y. Tingang, Sekretaris Daerah Drs. Muhlis, serta seluruh pejabat dan ASN dengan tertib.
Dalam arahannya, Bupati menekankan pentingnya kedisiplinan, integritas, dan loyalitas ASN sebagai ujung tombak pelayanan publik. Ia menegaskan seluruh pimpinan perangkat daerah wajib menyampaikan laporan mingguan terkait penyerapan anggaran dan progres kegiatan. “Disiplin adalah fondasi utama agar pelayanan kita benar-benar dirasakan masyarakat,” ujarnya.
Bupati Shalahuddin juga meminta kepala dinas memastikan seluruh program berjalan tepat sasaran, termasuk penyelesaian sertifikat perencanaan 2024. Apel berlangsung khidmat dan penuh motivasi, mencerminkan komitmen Pemkab Barito Utara dalam memperkuat disiplin ASN serta meningkatkan kualitas pelayanan publik.




















































































