FAKTAKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Harsandi meminta agar Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Seruyan proaktif memantau suasana atau situasi perpolitikan di wilayah setempat. Khususnya menjelang hari pencoblosan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.
“Kami berharap Bawaslu betul-betul proaktif menjalankan tugasnya dan memang benar-benar melihat suasana perpolitikan ini lebih mendalam, karena memang di hari-hari terakhir kondisi perpolitikan semakin memanas,” katanya.
Ia menjelaskan, bahwa banyak hal yang terjadi terutama menghindari pelanggaran-pelanggaran yang bisa mengakibatkan kondisi tidak baik.
“Dalam hal ini, kami meminta Bawaslu Kabupaten Seruyan juga harus intensif turun ke lapangan melihat suasana perpolitikan di lapangan,” pungkasnya. (red/adm)




















































































