FAKTAKALTENG.COM – Bupati Seruyan, Yulhaidir menyerahkan piagam penghargaan beserta uang pembinaan sebesar 3 juta kepada atlet Nunchaku, Muslim pemuda asal Desa Kartika Bakti karena prestasinya dalam perlombaan online Nunchaku tingkat Nasional berhasil meraih juara 2.
Yulhaidir berharap agar hal ini bisa menjadi motivasi bagi generasi muda untuk meningkatkan prestasinya sehingga bisa ke kancah Nasional dan internasional nantinya.
“Semoga ini menjadi motivasi bagi para pemuda agar di Seruyan khusunya untuk meningkatkan prestasinya,” kata Yulhaidir, Rabu (2/3).
Pada kesempatan itu, orang nomor satu dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan ini juga berpesan agar para pemuda pencak silat terus bersinergi dalam menjaga lingkungan yang tertib serta memperkokoh persatuan di masyarakat.
“Harapan kami semoga prestasi ini terus meningkat dalam turnamen-turnamen selanjutnya serta hal ini bisa jadi motivasi bagi para generasi muda lainnya,” harapnya. (Isk)




















































































