FAKTAKALTENG.COM- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui dinas terkaitnya agar dermaga Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (KP3) di Kecamatan Seruyan Hilir dapat diperbaharui sehingga layak untuk digunakan masyarakat.
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mengatakan bahwa, kondisi dermaga pelabuhan KP3 saat ini sangat memprihatinkan sehingga perlunya pembaharuan agar layak untuk digunakan masyarakat khususnya yang menggunakan transportasi air.
“Tentunya, ini perlu segera dilakukan pembaharuan karena dermaga KP3 merupakan dermaga yang aktif digunakan masyarakat sebagai tempat singgah kapal-kapal penumpang dan pengangkutan barang,” katanya.
Wakil rakyat tersebut juga meminta agar pembaharuan dermaga KP3 segera dilakukan sehingga masyarakat mudah dalam melakukan aktivitas didermaga tersebut. “Saya berharap dermaga ini segera di perbarui sehingga masyarakat mudah dalam beraktivitas di dermaga tersebut,” pungkasnya. (Isk)




















































































