FAKTAKALTENG.COM- Wakil ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Aswin mengatakan, dalam kunjungan reses dapil II ke-4 desa yaitu Danau Sembuluh, Seruyan Raya, Hanau dan Danau Seluluk masyarakat setempat minta agar tenaga kesehatan di wilayah setempat di tambah.
“Dalam kunjungan seses di dapil II yang berda di empat kecamatan, masyarakat setempat minta agar tenaga kesehatan di sewilayah mereka di tambah,” ucap Aswin, Rabu (14/09).
Pasalnya, menurut masyarakat setempat tenaga kesehatan di daerah mereka masih sangat sedikit, sehingga hal itu membuat pelayana kesehatan kurang maksimal.
“Jumlah tenaga kesehatan masih sedikit membuat pelayan kesehatan di sana tidak maksimal,” ungkapnya.
Ungkapnya lebih lanjut, hal tersebut nantinya akan mereka sampaikan dan perjungakan dalam penyampaian hasil reses nanti. Pihaknya berharap usulan masyarakat tersebut dapat terealisasikan guna meningkatkan pelayanan kesehatan di kalangan masyarakat khususnya di dapil II.
“Tentunya usulan masyarakat ini akan kami sampaikan dan perjungakan dalam penyampaian hasil reses nanti. Kami berharap tentunya usulan masyarakat ini dapat terealisasi khusnya di dapil II,” pungkasnya. (Isk/b13)




















































































