FAKTAKALTENG.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan dalam sistem sewa alat dan mesin pertanian (Alsintan) harus diberikan pengawasan nantinya agar tepat sasaran.
Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto mengatakan sistem sewa harus tepat sasaran sehingga perlunya pengawasan dari pemerintah daerah agar hal tersebut tidak disalahgunakan nantinya.
“Tentunya pengawasan terhadap sistem sewa alsintan harus diatur dengan sedemikian rupa agar tidak disalahgunakan oleh oknum-oknum tertentu,” ucap Bejo, Senin (8/8).
Selain hal tersebut, pihaknya meminta agar peraturan bupati (Perbup) terkait sewa alsintan segera diselesaikan.
“Sampai saat ini kami masih menunggu perbup sewa alsinta tersebut. Kami berharap perbup itu segera diselesaikan,” pungkasnya. (Isk/b13)




















































































