OkFAKTAKALTENG.COM – Ketua Harian Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya, Emi Abriyan mengatakan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kota Palangka Raya meningkat secara signifikan.
“Dalam rilis data Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya pada Minggu 7 Agustus, tercatat adanya penambahan kasus aktif positif sebanyak 30 kasus,” katanya.
Ia mengatakan, setidaknya ada tujuh kelurahan yang sudah berstatus zona merah yakni Kelurahan Menteng, Palangka dan Bukit Tunggal di Kecamatan Jekan Raya. Lalu Kelurahan Langkai dan Panarung di Kecamatan Pahandut serta Kelurahan Sabaru dan Kereng Bangkirai di Kecamatan Sabangau.
“Dibanding dua pekan lalu, zona merah bertambah dua kelurahan di Kelurahan Sabaru dan Kereng Bangkirai. Sekarang ada 18 kelurahan zona hijau, 1 kelurahan zona orange dan 4 lainnya di zona kuning,” jelasnya.
Ia menambahkan, Tim Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya kembali mengambil upaya cepat sesuai dengan lanhkahpenanganan sebagaimana yang diatur dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri perihal Kota Palangka Raya yang kini masih dalam penerapan PPKM Level 1. (Dy)




















































































