FAKTAKALTENG.COM – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Palangka Raya, Noorkhalis Ridha mengimbau masyarakat agar supaya lebih berhati-hati dan waspada terhadap pinjaman online (pinjol) dan investasi illegal.
“Saya minta masyarakat agar berhati-hati kalo ada tawaran pinjol dan investasi dengan tawaran-tawaran yang menggiurkan. Harus dicek dan ricek apakah sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keungan (OJK) atau belum,” katanya, Selasa (26/4).
Dilanjutkannya, peningkatan kebutuhan masyarakat jelang hari raya Idul Fitri menjadi salah satu kesempatan besar oknum-oknum tidak bertanggung jawab untuk menarik nasabah dalam pinjol dan investasi bodong.
“Keuntungan dan kecepatan transaksi dalam pinjol dan investasi illegal juga menggiurkan masyarakat, mereka yang awam dan tidak berfikir sebelum mengambil tindakan jadi sasaran empuk jadi nasabahnya,” ujarnya.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Palangka Raya ini juga berharap kepada masyarakat di wilayah setempat untuk cermat sebelum berinvestasi dan meminjam pinjaman online. (Dy)




















































































