FAKTAKALTENG.COM- Vaksinasi tahap ketiga (Booster) merupakan program pemerintah dalam rangka upaya pencegahan dan memutus rantai penyebaran Covid 19. Masyarakat di wilayah Kabupaten Seruyan pun diminta untuk dapat turut mensukseskan program tersebut, terlebih lagi saat ini ada varian baru yaitu Omicron yang mengancam kita semua.
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo mengatakan, bahwa vaksin ini sangat penting untuk melawan Covid 19 dan varian baru Omicron. Karena itu, ia mengajak, agar masyarakat tidak ragu dalam mendapatkan vaksin dosis ketiga ini.
“Alhamdulillah tadi untuk pemberian vaksin terlaksana dengan baik. Masyarakat agar tidak ragu dan takut untuk mendapat vaksin dosis ketiga ini, karena aman dan menyehatkan,” ucapnya.
Adapun jika ada gejala usai di vaksin misalnya seperti lengan terasa sakit, nyeri otot dan demam, itu hal yang merupakan gejalan yang wajar. “Mari kita wujudkan Seruyan Sehat dan kita harapkan Pandemi Covid 19 ini cepat berakhir,” Tukasnya. (Yg)














































































