FAKTAKALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Palangka Raya Subandi, menegaskan pentingnya penguatan program magang dan pelatihan teknis berbasis industri sebagai strategi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kota Palangka Raya.
Menurutnya, program ini sangat relevan untuk memberikan pengalaman nyata kepada siswa sebelum memasuki dunia kerja, sehingga mereka lebih siap dan kompetitif. “Pelatihan yang disesuaikan dengan kebutuhan industri dapat menjadi jembatan antara dunia pendidikan dan dunia kerja,” katanya.
Program ini berperan penting dalam mengurangi angka pengangguran, karena lulusan yang terampil akan lebih mudah diterima di pasar tenaga kerja. “Sehingga saya mendorong pemerintah kota untuk bekerja sama dengan berbagai sektor, termasuk perusahaan swasta dan lembaga pendidikan, dalam menyelenggarakan program pelatihan ini,” ujarnya.
Dengan demikian, SDM lokal diharapkan dapat berkontribusi lebih besar terhadap pembangunan Kota Palangka Raya, khususnya dalam sektor ekonomi, pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. “Dengan meningkatkan kualitas SDM melalui program magang dan pelatihan teknis berbasis industri, masyarakat lokal akan memiliki keterampilan dan pengalaman yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja,” imbuhnya.
Kontribusi SDM lokal dinilai sangat penting untuk mendorong kemajuan di berbagai sektor. Hal ini sejalan dengan visi untuk menciptakan Palangka Raya yang lebih mandiri, inovatif, dan berdaya saing. Maka dari itulah, ia mengajak semua pihak, termasuk pemerintah, lembaga pendidikan, dan pelaku industri, untuk berkolaborasi dalam meningkatkan kapasitas dan peluang bagi SDM lokal. “Dengan peran aktif SDM lokal, pembangunan di Kota Palangka Raya diharapkan semakin optimal dan berkelanjutan,” pungkasnya. (red/adm)




















































































