Muara Teweh – Anggota DPRD Barito Utara, Rosi Wahyuni, memberikan dukungan penuh terhadap upaya pemerintah daerah dalam mempercepat pemerataan kualitas pendidikan, seiring kehadiran Wakil Bupati Felix Sonadie Y. Tingan pada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kemendikdasmen RI di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (13/11/2025).
Rosi menilai keikutsertaan pemerintah daerah dalam forum strategis nasional ini menunjukkan keseriusan Barito Utara dalam meningkatkan mutu pendidikan, terutama terkait digitalisasi dan pemerataan akses.
“Kehadiran Wabup di Rakornas menegaskan komitmen kita agar pendidikan di Barito Utara setara dengan daerah lain, termasuk soal digitalisasi dan kualitas guru,” ujar Rosi, Sabtu (15/11/2025).
Ia menekankan perlunya kerja sama pusat dan daerah, termasuk peningkatan kompetensi guru, penyediaan infrastruktur sekolah, dan perluasan jaringan digital hingga wilayah terpencil. DPRD pun siap mendukung melalui pengawasan dan penganggaran.
“Geografi tidak boleh menghalangi anak-anak di pedalaman untuk mendapatkan pendidikan setara. Ini penting untuk mencetak generasi unggul yang siap bersaing di era digital,” tambahnya.
Rosi juga berharap program revitalisasi sekolah dan digitalisasi pembelajaran yang direncanakan Kemendikdasmen untuk 2026 dapat diimplementasikan hingga tingkat desa, sehingga sinergi pusat-daerah benar-benar memberi dampak nyata bagi kualitas pendidikan di Barito Utara.(Red/Adm)




















































































