FAKTAKALTENG.COM- Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan H Bambang Yantoko mengungkapkan agar pemerintah daerah Kabupaten Seruyan untuk melakukan pembenahan terhadap birokrasi, hal ini dinilainya cukup terlihat karena terlalu seringnya terjadi pelantikan sejumlah pegawai di Kabupaten Seruyan.
Menurutnya, dalam kontek ini tentunya pemerintah daerah wajib memperhatikan ini, karena terlalu seringnya pelantikan pegawai tentunya menjadi hal yang tidak sehat ditubuh birokrasi di Kabupaten Seruyan, ditambah lagi pihaknya sering bingung dengan pejabat di Seruyan yang berganti-ganti dimana ada beberapa hal yang terlihat masih adanya oknum pejabat yang bingung jika kita tanyakan teknis dibidangnya.
Dijelaskannya, urusan pelantikan pegawai memang sudah menjadi wewenang pimpinan daerah, namun terlalu sering tentunya juga tidak baik untuk kinerja birokrasi di Kabupaten Seruyan.” Biarkan pegawai bekerja dulu, di evaluasi jika memang tidak maksimal baru digeser,” ujarnya. (Isk)














































































