FAKTAKALTENG.COM – PALANGKA RAYA – Ketua Sementara DPRD Kalteng, Arton S Dohong, menekankan bahwa peran wakil rakyat sangat penting dalam memastikan kelancaran, demokrasi, dan kedamaian dalam Pilkada serentak.
“Pilkada yang sukses tidak hanya dilihat dari hasil akhirnya, tetapi juga dari proses yang adil, transparan, dan partisipatif,” katanya.
Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh pihak untuk bersama-sama menjaga integritas demokrasi. Pemerintah daerah, penyelenggara pemilihan, aparat keamanan, dan masyarakat harus saling berkoordinasi dan memprioritaskan kepentingan masyarakat di atas segalanya.
Dalam menjalankan tugasnya, Arton mengajak semua pihak untuk mengedepankan semangat persatuan dan kesatuan, serta menjauhi segala bentuk provokasi yang dapat memecah belah persatuan, khususnya di Kalimantan Tengah.
“Tantangan besar yang dihadapi dalam Pilkada serentak ini adalah menjaga integritas demokrasi. Dalam proses pemilihan, segala bentuk manipulasi harus dihindari. Selain itu, semua pihak harus mampu menjaga netralitas dan tidak terlibat dalam praktik politik uang,” lanjutnya.
Partisipasi masyarakat dalam pemilihan juga harus ditingkatkan. Seluruh lapisan masyarakat harus merasa terlibat dalam proses demokrasi ini untuk memastikan kelancaran Pilkada serentak. “Jangan sampai Pilkada Serentak yang sejatinya dimaksudkan untuk memperkuat demokrasi lokal malah berujung pada konflik sosial yang merugikan masyarakat,” jelasnya. (red/adm)




















































































