FAKTAKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menggelar rapat paripurna dalam rangka menetapkan calon unsur pimpinan DPRD Seruyan periode 2024-2029.
Rapat yang dilaksanakan di Aula Gedung DPRD Seruyan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Sementara DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo didampingi oleh Wakil Ketua Sementara DPRD Seruyan Harsandi.
Dalam Rancangan Surat Keputusan DPRD Seruyan tentang Penetapan Calon Pimpinan DPRD Seruyan periode 2024-2029 yang dibacakan dalam rapat paripurna tersebut, diungkapkan bahwa Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan sebagai partai yang memperoleh kursi terbanyak mengusulkan Zuli Eko Prasetyo untuk menjadi Ketua DPRD, Partai Golongan Karya (Golkar) mengusulkan Harsandi untuk menjadi Wakil Ketua I DPRD Seruyan dan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) mengusulkan nama Muhtadin untuk mengisi posisi sebagai Wakil Ketua II DPRD Seruyan.
Zuli Eko Prasetyo mengungkapkan, dengan telah diusulkannya nama-nama yang akan mengisi unsur pimpinan DPRD Seruyan periode 2024-2029, maka selanjutnya adalah melaksanakan agenda pelantikan.
“Setelah ini kita paripurnakan, maka nanti perlu ditindaklanjuti kembali dengan melakukan pelantikan terhadap unsur pimpinan definitif yang masing-masing telah diusulkan oleh partai politik,” katanya di Kuala Pembuang, Senin 30 September 2024.
Seiring dengan hal itu, dirinya berharap agar seluruh jajaran DPRD Seruyan khususnya nama-nama yang nantinya akan dilantik bisa hadir saat agenda pelantikan dilaksanakan. “Kita harapkan semuanya bisa hadir,” harapnya. (red/adm)




















































































