FAKTAKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Denni Rahmadhani mengungkapkan, bahwa salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) yang ada di Desa Tabiku, Kecamatan Seruyan Raya kekurangan ruang kelas.
Pasalnya, jumlah murid yang ada di sekolah tersebut tidak sesuai dengan jumlah ruang kelas yang tersedia. Sehingga, kondisi ini membuat kondisi sekolah tersebut over kapasitas.
“Kondisi ini terjadi akibat sekolah tersebut kekurangan gedung atau ruang kelas, sementara muridnya banyak, sehingga over kapasitas,” ujarnya.
Ia menjelaskan, bahwa sekolah yang dimaksudkan tersebut menjadi sekolah penyangga dari perusahaan perkebunan kelapa sawit di wilayah setempat. “Karena di PT itu tidak ada sekolah, maka mereka sekolah di desa setempat,” ujarnya.
Maka dari itulah, dirinya berharap agar pemerintah daerah melalui dinas terkaitnya bisa memperhatikan masalah ini. “Jelas mereka membutuhkan tambahan ruang kelas. Makanya kita sangat berharapa agar pemerintah bisa mencarikan solusinya, supaya murid-muird yang ada di sana dapat belajar dengan nyaman,” jelasnya. (red/adm)




















































































