FAKTAKALTENG.COM – PALANGKA RAYA – Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Achmad Rasyid mengungkapkan, bahwa perusahaan harus memberikan manfaat bagi daerah dan masyarakat.
“Saya sangat mendukung investasi berkembang di Kalteng, tetapi hal-hal yang berkaitan dengan asas saling menguntungkan harus diperhatikan,” katanya.
Selain itu, pemerintah juga perlu memperhatikan dampak yang dihasilkan oleh perusahaan terhadap masyarakat di sekitarnya. “Tentunya ini berkaitan dengan perizinan,” ujarnya.
Karena menurutnya, sudah banyak bukti bahwa perusahaan hanya mengejar keuntungan tanpa memberikan kontribusi yang signifikan pada daerah di mana perusahaan beroperasi. Hal ini harus menjadi perhatian serius oleh para pemangku kepentingan dalam pemerintahan.
Sebagai contoh, sektor perkebunan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat dengan memberikan hak plasma dan CSR.
“Kami tidak anti terhadap investasi, tetapi perusahaan harus memberikan dampak positif utama bagi masyarakat. Tindakan tegas harus dilakukan oleh pemerintah untuk memastikan bahwa perusahaan memenuhi kewajibannya dan tidak melanggar aturan yang berlaku. Ketika ada perusahaan yang tidak memenuhi kewajibannya, maka harus ada sanksi yang tegas,” imbuhnya.
Dalam rangka mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, pemerintah harus memperhatikan dampak sosial dan lingkungan dari setiap investasi yang diberikan.
“Dan ini bukan hanya tugas pemerintah saja, tetapi juga melibatkan semua pihak yang terlibat dalam proses pemberian izin dan pemantauan usaha. Dengan cara ini, daerah dan masyarakat dapat merasakan manfaat dari kegiatan investasi dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” jelasnya. (Red/adm)




















































































